Loading....
LAZNAS Dewan Dakwah - Masjid menjadi tonggak kegiatan masyarakat. Masjid yang memadai dan nyaman untuk beraktifitas menjadi salah satu hal yang sangat dibutuhkan masyarakat Desa Meok, Pulau Enggano.
Saat ini masjid yang terletak di Desa Meok. Pulau Enggano sampai di tahap pengerjaan lantai namun terkendala akan biaya sehingga pengerjaannya harus terhenti sementara waktu.
Dibutuhkan 12 jam perjalanan dari pelabuhan Pulaubai, Bengkulu menuju pulau Enggano di bawah pemerintahan kabupaten Bengkulu Utar. Semua barang harus dibeli di pusat pemerintahan karena keterbatasan fasilitas, belum lagi soal biaya bahan bangunan yang tinggi di tambah dengan biaya pengangkutan membuat masyarakat berharap ada bantuan dari luar.
"Masyarakat sangat berharap masjid ini nantinya dapat digunakan pada bulan ramadhan sehingga bisa mereka fungsikan untuk ibadah sholat 5 waktu dan terawih," ungkap Ustadz Herman, da'i Dewan Da\kwah Bengkulu yang ditugaskan di sana.
Mari hadirkan sedekah unruk mempercepa pengerjaan lantai sehingga nantinya masyarakat dapat beribadah dengan mudah & nyaman.