Loading....
LAZNAS Dewan Dakwah - Ibu Nurhayati adalah seorang ibu tunggal yang tinggal bersama ketiga anaknya yang masih bersekolah. Ibu Nurhayati tinggal di sebuah rumah panggung yang terbuat dari susunan bambu sederhana yang kini kondisinya sangat tidak layak untuk dijadikan tempat tinggal.
Kondisi rumah Ibu Nurhayati nyaris hancur dan roboh. Banyak lubang di dinding dan atapnya. Fondasi rumahnya yang terdiri dari balok-balok kayu juga yang sudah mulai keropos dan rapuh. Jika terjadi hujan dan angin, rumah Ibu Nurhayati bergoyang dan tampias masuk dari berbagai lubang dan sela-sela yang bolong, termasuk atap rumahnya. Kondisi tersebut sangat berbahaya sehingga memaksa Ibu Nurhayati dan ketiga anaknya harus mengungsi ke rumah tetangga mereka.
Jika hujan terjadi saat tengah malam, Ibu Nurhayati dan anak-anaknya terpaksa keluar dan meninggalkan rumah mereka. Belum lagi letak rumah Ibu Nurhayati berada di perbukitan yang sangat rawan sekali terjadi longsor.
Bukan hanya itu, berada di pelosok dan pedalaman membuat kondisi rumah keluarga Ibu Nurhayati sangat memprihatinkan. Tak ada lelaki dewasa yang bisa ia andalkan untuk saling berjuang menjaga rumah dan anak-anakmereka. Ibu Nurhayati sendirian. Rumah dari kayu dan bambu yang sederhana kini sudah berlubang di mana-mana dan juga rapuh kayu penyangganya. Lalu, mereka juga tak memiliki bilik MCK sendiri sehingga harus menumpang pada tetangga.
Ibu Nurhayati harus berjuang sendirian untuk mencari nafkah. Ia membuat kain tenun yang kemudian dijual ke pasar. Penghasilannya hanya cukup untuk menghidupi keluarga kecilnya. Namun untuk pembangunan rumah yang layak tentu membutuhkan biaya yang tidak sedikit, dan Ibu Nurhayati tak sanggup bila sendiri.
Sahabat, mari bersama kita bantu
renovasi rumah untuk keluarga Ibu Nurhayati agar mereka bisa memiliki tempat
tinggal yang layak, aman, dan nyaman.